oleh

Sambut Mudik Lebaran PT JLJ Tekan Titik – Titik Kemacetan

KOTA BEKASI – Sambut mudik lebaran PT Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta (PT JLJ) telah mempersiapkan antisipasi dan kesiagaan dalam menyambut arus mudik dan arus balik lebaran tahun 2018.

Direktur Utama PT. JLJ Ir. Ricky Distawardhana dalam konferensi pers mengungkapkan, kepadatan lalu lintas terutama di Simpang Susun Cikunir. Simpang Susun tersebut menghubungkan Jalan Tol JORR dengan Jalan Tol Jakarta-Cikampek yang saat ini pada ruas tol tersebut sedang dilaksanakan proyek pekerjaan Jalan Tol Elevated, Light Rapid Transit (LRT), dan Kereta Cepat. PT. JLJ telah mempersiapkan tim khusus untuk memperkuat layanan bagi pengguna jalan tol JORR di masa arus mudik dan arus balik pada H-10 sampai dengan H+10.

“Tim ini terdiri dari Unsur Operasi, Pemeliharaan, Hubungan Masyarakat, bekerjasama dengan Ditlantas Polda Metro Java, Ditlantas Polda Jawa Barat, Dinas-dinas Perhubungan Pemda terkait dan juga instansi lainnya termasuk berkolaborasi dengan media massa,” jelas Ricky saat konferensi pers di Plaza Tol PT. JLJ Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat, Selasa (5/6).

Tugas tim khusus ini adalah, pertama mengantisipasi penumpukan kendaraan pada area rawan kemacetan, terutama di area yang terkoneksi dengan ruas ialan tol Jakarta-Cilcampek.

Kedua, memberikan layanan informasi di akses masuk jalan tol seperti di gerbang tol yang berisi informasi situasi kepadatan jalan tol, sehingga pengguna jalan tol dapat mengambil pilihan rute Iainnya.

“Dengan cara ini diharapkan para pengendara dapat mencari alternatif jalan lain yang Iebih lancar,” sambung Ricky.

Ketiga, lanjutnya, cepat tanggap terhadap terjadinya kecelakaan lalu lintas, sehingga dapat segera diiakukan penyelamatan korban dan evakuasi kendaraan secara singkat, guna mempercepat pemulihan kelancaran lalu lintas.

Ricky menjelaskan, prediksi peningkatan arus mudik Lebaran 1439 H/2018 pada 8 Juni 2018 seiring dengan Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan Dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi Republik lndonesia Nomor 707 Tahun 2017, Nomor 256 Tahun 2017 dan Nomoro1/SKB/MENPAN-RB/09/2017 Tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2018.

BACA JUGA :  Adanya Mutasi Pejabat, Ketua DPC Repdem Kota Bekasi Angkat Bicara

Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta (JORR) diprediksi puncak arus mudik tahun 2018 ini lebih dari 500 ribu kendaraan melintas.

“Puncaknya pada Ruas Jalan Tol JORR diperkirakan pada H-7 atau Hari Jumat 8 Juni 2018 sebesar 500.776 kendaraan atau mengalami kenaikan dari lalu lintas normal sebesar 12,24 persen,” Ungkapnya.

Menurutnya, jika dibandingkan dengan puncak arus mudik pada Tahun 2017 kenaikan ini sebesar 1,12 persen dengan realisasi sebesar 495.217 kendaraan.

Diskon Tarif Tol Arus Mudik dan Arus Balik

Diskon tarif tol diberlakukan pada Lebaran 2439 H/2018 ini, yaitu sebesar 10 persen dari tarif tol dan akan berlaku pada:

1. Periode Arus Mudik Lebaran 2018, yaitu pada tanggal 13 Juni 2018 (shift 1) s.d. 14 Juni 2018 (shift 3).

2. Periode Arus Balik Lebaran 2018, yaitu pada tanggal 18 Juni 2018 (shift 1) s.d 19 Juni 2018 (shift 3) .

Ricky mengimbau pada pengguna Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta untuk mengecek teriebih dahulu kesiapan kendaraan dan pastikan kondisi pengemudi dalam keadaan prima.

“Perhatikan petunjuk atau rambu petunjuk situasi kepadatan lalu Iintas jalan tol atau bisa juga mengakses aplikasi berbasis GPS yang menunjukan situasi kepadatan lalu lintas di rute yang akan dituju,” pungkas Ricky. (Ben)

News Feed