oleh

GAM Soroti Penutupan TPA Ciangir, Bukanlah Solusi Tapi Masalah Baru

TASIKMALAYA, Beritapublik.co.id – Adanya penutupan tempat pembuangan sampah Ciangir yang berada di Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya dianggap bukanlah solusi yang tepat.

“Ini hanyalah menimbulkan persoalan baru. Karena hanya dipindahkan saja dari satu tempat ketempat yang lain. Mestinya pemerintah dalam hal ini Dinas Lingkungan Hidup mesti adanya formulasi dan solusi yang komprehensif terkait persoalan sampah,” kata Wakil Ketua Umum Gerakan Ajengan Muda (GAM), Hadist Munawir, Jumat (31/01).

Menurutnya pencemaran masalah sampah yang berada di TPA Ciangir memang sudah sangat kronis, jika tidak ada solusi dan formulasi kota Tasik ini bukan jadi kota resik, tapi kota sampah.

“Padahal sampah dapat dijadikan nilai ekonomis dan ramah lingkungan jika dikelola dengan baik. Sampah dapat dijadikan pupuk dan energi kelistrikan mestinya kan cara berpikirnya kesana bukan hanya angkut dari satu tempat ketempat yang lain yang hanya menimbulkan persoalan baru,” jelasnya.

Dia berharap dengan adanya kepemimpinan yang baru nanti adanya sebuah semangat baru yang dapat menjadikan Kota Tasikmalaya. Kota yang resik atau kota bebas dari sampah.

“Kami GAM akan hadir dan berkolaborasi terkait permasalahan sampah yang ada di Tpa Ciangir,” ungkapnya. (Ndi/Hs)

BACA JUGA :  Ini Tanggapan Golkar Terkait Spanduk

Komentar

Tinggalkan Balasan

News Feed