JAKARTA, Beritapublik.co.id – Dimasa Pandemi ini banyak Hal yang terjadi dampak COVID-19 sangat terasa di semua bidang Profesi termasuk Fashion Designer.
Fashion Designers Kenamaan Indonesia Ariesanthi dan Athan Siahaan mengeluarkan karya terbaru mereka walaupun ditengah pandemi COVID-19.
“Saat ini, banyak Designers Indonesia Banting setir untuk bisa bertahan mulai dari jualan masker sampai jualan makanan,” ungkap Penggagas dan Pendiri Indonesia Fashion Parade, Athan Siahaan, Senin, (14/9).
Banyak yang terpuruk pasalnya tidak ada pesanan baju dan tidak sedikit yang gulung tikar.
Di tambah lagi sampai saat ini Pelaksanaan Kegiatan yang Sifatnya Keramaian belum diperbolehkan dilaksanakan
“Disini, peran IFP yaitu, membuka wawasan cakrawala berpikir Semua orang Bahwa ditengah pandemi, sekarang ini kami para designers harus tetap optimis dalam berkarya,” tutur pria yang akrab disapa Athan ini.
Menurut Arhan, launching IFP merupakan awal lahirnya kembali semangat para designer, dengan tetap menerapkan protokol sesuai standart Pemerintah mereka tetap mampu berkarya dengan maksimal.
“Launching ini dilaksanakan di Jogjakarta pada Kamis, (10/9) di Hotel Sahid Raya, Jogjakarta dan launching ini dilaksanakan tanpa mengundang orang banyak,” paparnya.
Launching Indonesia Fashion Parade kali ini diikuti 20 Fashion Designers dari seluruh Indonesia. (Nia Len)
Komentar